PALU, iNews.id - Pengurus DPW Partai Perindo Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar rapat konsolidasi penguatan struktur baru untuk mengoptimalkan kinerja partai di tingkat daerah.
Bertempat di kediaman Wakil Ketua 2 DPW Partai Perindo Bayu Montang, di kawasan Jalan Tanjung, Kota Palu, acara ini dipimpin langsung oleh Ketua DPW Partai Perindo Sulawesi Tengah, Mahfud Masuara.

Baca Juga
Anggota DPRD dari Perindo Kawal Aspirasi Warga Mentawai, Modal Usaha hingga Bedah Rumah
“Pentingnya konsolidasi ini untuk pengembangan Partai Perindo lebih baik dan bisa jadi lebih besar. Dan, sejalan arahan dari DPP Partai Perindo, kita menargetkan dari Sulteng mampu memperoleh kursi anggota DPR RI pada Pemilu Legislatif 2029 mendatang,” kata dia, Rabu (26/2/2025).
Untuk mencapai hasil maksimal di 2029 nanti, Mahfud yang merupakan anggota DPRD Provinsi Sulteng dan duduk di Komisi 1 ini, memastikan segenap pengurus dan kader Partai Perindo Sulawesi Tengah akan memaksimalkan strategi dan sinergi. Termasuk dalam mengkoordinasikan kerja-kerja bersama di semua tingkatan kepengurusan.

Baca Juga
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Keberhasilan Pemerintahan Prabowo
“Kita harus bekerja maksimal. Dan saya juga menekankan bahwa pengurus yang menjabat menjadi koordinator daerah pemilihan haruslah pengurus yang mampu, paham, punya tujuan, dan dapat bertanggung jawab terhadap strukturnya,” tegas pria kelahiran Lende, Donggala ini.
Wakil Ketua 1 DPW Partai Perindo Sulteng, Hendri Hutabarat, mengatakan hal yang turut menjadi fokus dalam pembahasan rapat penguatan struktur baru ini adalah manajemen partai dan evaluasi.
Editor: Kastolani Marzuki