Mengintip Pusat R&D GAC Aion di Guangzhou, Ada Mobil Terbang Canggih Govy AirJet

3 hours ago 2

GUANGZHOU, iNews.id - GAC Aion merupakan salah satu perusahaan otomotif terbesar di China yang sukses mengembangkan berbagai teknologi canggih. Jurnalis iNews.id berkesempatan melihat dari dekat dengan mengunjungi pusat riset dan pengembangan (R&D) GAC Group di Guangzhou, China.

Dalam kunjungan ke pusat R&D GAC Group banyak teknologi kendaraan terbaru yang diperkenalkan mulai dari konsep hingga menjadi produk. Salah satu yang menarik perhatian adalah mobil terbang bersayap komposit yang dikembangkan unit perusahaan baru mereka, Govy.

Gebrak Pasar Indonesia, GAC Aion Siap Boyong Mobil Listrik Ramah di Kantong Aion UT

Baca Juga

Gebrak Pasar Indonesia, GAC Aion Siap Boyong Mobil Listrik Ramah di Kantong Aion UT

Kehadiran Govy AirJet menandai masuknya GAC dalam sistem transportasi udara terpadu, eVTOL (pesawat lepas landas dan mendarat vertikal elektrik). Di mana Govy mencakup penelitian, produksi, penjualan, dan layanan mobil terbang, serta membangun ekosistem.  

Govy memanfaatkan keahlian otomotif GAC yang luas bersama teknologi internal yang canggih dan platform operasi cerdas untuk menyediakan solusi sistematis yang mendefinisikan ulang mobilitas perkotaan dan antarkota.

Daftar 10 Mobil Listrik Terlaris di Indonesia Maret 2025, Aion Hyptec HT Salip Merek Lain

Baca Juga

Daftar 10 Mobil Listrik Terlaris di Indonesia Maret 2025, Aion Hyptec HT Salip Merek Lain

Teknologi Govy AirJet menggabungkan keunggulan efisiensi dan fleksibilitas lepas landas vertikal dari sistem multirotor. Kendaraan ini dirancang lebih dari 90 persen bahan komposit serat karbon, strukturnya yang ringan memastikan daya tahan dan kinerja tinggi. 

Didukung sistem penggerak listrik efisiensi tinggi milik GAC, AirJet mencapai kecepatan tertinggi 250 km/jam dan jangkauan lebih dari 200 km, dengan pengisian ulang cepat hanya dalam 30 menit. Govy akan memperluas jangkauan kendaraan ini hingga 400 km dengan teknologi baterai solid-state.

 Pahlawan Sejati!

Baca Juga

Viral Video Bidan Nyetir Ambulans Bawa Pasien Ibu dan Anak, Netizen: Pahlawan Sejati!

AirJet menawarkan kabin mewah dengan tata letak tempat duduk "1+1+X" yang dapat menampung 3 hingga 4 penumpang. Baris pertama dirancang sebagai ruang terbuka, dan baris ketiga adalah ruang fleksibel berbentuk “X”.

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |