Menjajal Teknologi Diamond Sense pada Mitsubishi Xforce, Begini Tingkat Keamanan dan Kenyamanannya

19 hours ago 2

JAKARTA, iNews.id – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah meluncurkan varian terbaru mobil SUV kompak Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense (DS) dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024. Seperti apa teknologi Diamond Sense ini?

Para pengguna kendaraan dan pecinta otomotif di Indonesia dibuat penasaran dengan teknologi DS. Jurnalis iNews.id berkesempatan menjajal secara singkat teknologi ini. Rute yang digunakan untuk mengeksplor Xforce Ultimate DS adalah Jakarta-Sentul. 

Spesifikasi Mobil RI 36 Milik Raffi Ahmad yang Viral, Harga Jualnya Rp3,5 Miliar! 

Baca Juga

Spesifikasi Mobil RI 36 Milik Raffi Ahmad yang Viral, Harga Jualnya Rp3,5 Miliar! 

“Xforce Ultimate DS merupakan cerminan dari komitmen Mitsubishi Motors untuk terus menyesuaikan kebutuhan dan keinginan para penggunanya. Kami ingin memberikan impresi berkendara, serta membuktikan keunggulan fitur Diamond Sense,” ujar Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Atsushi Kurita di Kantor MMKSI, Jakarta, Senin (13/1/2025).

Rute Jakarta-Sentul dipilih untuk menguji penggunaan fitur Diamond Sense yang tersemat pada model ini pada kondisi sebenarnya. Variasi jalanan perkotaan, jalur perbatasan kota, rute jalan tol, hingga medan merepresentasikan petualangan berlibur akhir pekan masyarakat di kota-kota besar.  

Shin Tae-Yong Dipecat PSSI, Begini Nasib 3 Mobil Mewahnya di Indonesia

Baca Juga

Shin Tae-Yong Dipecat PSSI, Begini Nasib 3 Mobil Mewahnya di Indonesia

Dimulai dari Jakarta, jurnalis melewati jalanan dalam kota dan tol yang memungkinkan mengeksplor fitur Adaptive Cruise Control with Low-Speed Follow, Blind Spot Warning with Lane Change Assist, dan Lead Car Departure Notification System. 

Rute berlanjut menuju Sentul melalui jalanan berkelok untuk menguji stabilitas serta kemampuan manuver Xforce. Mobil ini dapat melaluinya tanpa ada hambatan.

Intip Koleksi Mobil Mewah Patrick Kluivert, Pengganti Pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Baca Juga

Intip Koleksi Mobil Mewah Patrick Kluivert, Pengganti Pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Model kendaraan tersebut memiliki kombinasi antara efisiensi serta performa dengan desain eksterior tangguh dan elegan. Untuk interior mobil ini memiliki desain modern dan luas serta teknologi intuitif untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup perkotaan. 

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |