YOGYAKARTA, iNews.id - Sebanyak 3.500 porsi takjil untuk berbuka puasa dibagikan Masjid Jogokariyan, Yogyakarta setiap harinya. Tak tanggung-tanggung, pengurus masjid mengumpulkan dana hingga Rp1,5 miliar untuk kebutuhan takjil gratis selama bulan Ramadhan.
Ribuan porsi piring menu takjil ini disediakan Masjid Jogokariyan Mantrijeron, Kota Yogyakarta. Menu yang disediakan seperti opor ayam, telur, kerupuk dan kurma. Semuanya tersaji dalam satu piring bagi para jemaah.
Baca Juga
Pasar Takjil Ramadhan di Makassar
Takjil ini dibuat para ibu-ibu jemaah Masjid Jogokariyan. Setiap pagi hingga sore, mereka sibuk memasak, meracik dan menyiapkan ribuan menu takjil dengan penuh kebersamaan.

Baca Juga
40 Menu Takjil untuk Masjid: Menu Hemat untuk Berbagi Berkah!
Saat memasuki waktu berbuka, ribuan menu takjil ini langsung dibagikan kepada para jemaah. Beberapa di antaranya memang sengaja datang ke Masjid Jogokariyan untuk menikmati buka puasa bersama.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow