JAKARTA, iNews.id - Dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap II 2024 dan Tahap I 2025 sudah cair secara bertahap mulai Selasa (8/4/2025). Total 1.231.244 siswa menerima manfaat bantuan ini.
Dikutip dari akun Instagram Dinas Pendidikan DKI Jakarta @disdikdki, KJP Tahap II 2024 dicairkan secara bertahap kepada 523.622 peserta didik. Sedangkan KJP Plus Tahap I 2025 dicairkan kepada 707.622 peserta didik.

Baca Juga
3 Agen KGB Terbaik Sepanjang Masa, Presiden Rusia Vladimir Putin Tak Masuk
Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) DKI Jakarta, Sarjoko mengatakan pencairan dilakukan bertahap sesuai dengan prosedur yang ditetapkan, termasuk proses pembukaan rekening baru bagi peserta didik penerima baru.
“Dana KJP Plus ini diberikan untuk mendukung kebutuhan pendidikan peserta didik, mulai dari jenjang SD hingga PKBM. Pencairan tahap ini dimulai pada 8 April dan dilakukan secara bertahap sesuai kesiapan administrasi masing-masing peserta,” kata Sarjoko di Jakarta, Kamis (10/4/2025).

Baca Juga
Cara Cek KJP Plus Tahap 2 2024, Cair Bertahap Mulai Hari Ini
Dia menyampaikan, dana yang diterima peserta didik dapat digunakan untuk kebutuhan sekolah, dengan ketentuan maksimal Rp100.000 dari biaya rutin bisa ditarik tunai setiap bulan. Sisanya, termasuk biaya berkala, digunakan secara non-tunai melalui KJP untuk pembelanjaan pendidikan.
Dia menyebutkan dana KJP Plus akan dicairkan setelah proses pembukaan rekening Bank DKI selesai, termasuk pencetakan buku tabungan dan ATM bagi penerima baru. Bank DKI kemudian akan menyerahkan buku dan kartu ATM kepada penerima sebelum dana dipindahbukukan ke rekening masing-masing.