Pramono Pantau Banjir Naik Helikopter: Jakarta Sudah Normal Lagi

1 month ago 13

JAKARTA, iNews.id - Gubernur Jakarta Pramono Anung memantau kondisi banjir di ibu kota lewat udara, Kamis (6/3/2025). Dia menaiki helikopter Polairud.

Pramono menyampaikan, kondisi tinggi permukaan air (TMA) di Pintu Air Manggarai telah mencapai 600 cm, sehingga status banjir Jakarta turun ke siaga 4. Dia pun memastikan kehidupan Jakarta sudah berangsur normal kembali berdasarkan hasil pantauan.

 Saya akan Pelajari

Baca Juga

Pramono soal Wacana Relokasi Korban Banjir ke Rusunawa: Saya akan Pelajari

"Kalau dilihat dari atas tadi, kehidupan Jakarta sudah mulai normal kembali," ujar Pramono usai peninjauan.

Pramono juga menyinggung akan menormalisasi Kali Ciliwung di sejumlah wilayah seperti Pengadegan, Jakarta Selatan hingga Cawang dan Bidara Cina, Jakarta Timur.

Gubernur DKI Pramono Anung Sambangi Korban Banjir di GOR Otista, Minta Warga Siaga Cuaca Ekstrem

Baca Juga

Gubernur DKI Pramono Anung Sambangi Korban Banjir di GOR Otista, Minta Warga Siaga Cuaca Ekstrem

"Karena itulah yang kemudian kemarin memberikan dampak banjir yang luar biasa ketika di atas intensitas atau pun curah hujannya tinggi dan itu akan kita tangani," ujarnya.

Pramono telah memerintahkan Plt Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Ika Agustin untuk menindaklanjuti wacana normalisasi tersebut. Dia juga siap berkoordinasi dengan Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid.

Ini Strategi Pramono untuk Usir Banjir dari Jakarta

Baca Juga

Ini Strategi Pramono untuk Usir Banjir dari Jakarta

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |