BANDUNG, iNews.id – Profil dan biodata Bojan Hodak menarik untuk diulas. Dia merupakan anak tentara yang membawa Persib Bandung Juara Liga 1.
Bojan Hodak tercatat sebagai pelatih yang sukses bersama Persib. Di musim pertamanya, dia langsung membawa Maung Bandung juara Liga 1 2023-2024.

Baca Juga
Hasil Liga 1: Persib Bandung Ditahan Imbang Madura United Tanpa Gol
Profil Bojan Hodak
Bojan Hodak lahir dan dibesarkan di Zagreb, Kroasia. Dia merupakan anak kedua dari keluarga yang punya latar belakang militer yang sangat kuat. Ayah dan saudara laki-lakinya merupakan tentara.
Di masa kanak-kanak, Bojan Hodak menghabiskan banyak waktunya bermain bola basket dan sepak bola. Dia tidak memilih salah satunya karena dia mahir di kedua olahraga tersebut.

Baca Juga
Jelang Persib vs Madura United, Marc Klok Kirim Pesan untuk Patrick Kluivert
Taka da darah olahragawan di keluarganya. tetapi Bojan Hodak terus bermain untuk bersenang-senang, bergabung dengan teman-temannya.
Namun pada usia 16 tahun, klub lokalnya NK Trnje mulai membayarnya untuk jasanya. Terpaksa, dia meninggalkan basket untuk memfokuskan waktu dan energinya pada sepak bola.

Baca Juga
Pelatih Persib Bojan Hodak Ketar-ketir jelang Hadapi Madura United
Setelah berkarier di klub-klub liga bawah Kroasia, Bojan Hodak mulai merantau ke Asia. Dia bergabung dengan klub Singapura Balestier Central pada 1997. Tahun berikutnya dia hijrah ke klub Singapura lainnya, Jurong, sebelum hijrah ke Hong Kong Rangers.
Pada 2000, Bojan Hodak kembali ke Jurong selama semusim, sebelum akhirnya mudik ke Trnje dan pensiun di sana pada 2002.

Baca Juga