JAKARTA, iNews.id - Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga mulai dijual, Selasa (4/3/2025) besok. Fans Garuda jangan sampai terlewat.
Timnas Indonesia menghadapi Bahrain dalam lanjutan Grup C babak. Diketahui, laga itu akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 25 Maret 2025.

Baca Juga
PSSI Lobi Federasi Australia Buka Akses Tiket untuk Suporter Timnas Indonesia
Informasi penjualan tiket pun telah diketahui lewat pengumuman di akun instagram resmi Timnas Indonesia. Unggahan tersebut menyampaikan kalau tiket Timnas Indonesia kontra Bahrain mulai dijual pada 4 Maret 2025 melalui Livin Mandiri. Setelah itu baru dijual secara lebih luas.
Akan tetapi, belum ada informasi mengenai harga tiket. Tapi kemungkinan besar, harga tiket tidak akan jauh berbeda pada laga kandang sebelumnya ketika menjamu Jepang dan Arab Saudi pada November 2024 lalu.

Baca Juga
Timnas Bahrain Minta Pakai Rantis saat Main di SUGBK? Erick Thohir Bilang Begini
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow