Tragedi Puncak Carstensz: Dua Pendaki Meninggal Dunia, Fiersa Besari Dikabarkan Ikut dalam Rombongan

1 month ago 19

JAKARTA, iNews.id -  Dunia pendakian Indonesia berduka atas Tragedi Puncak Carstensz yang merenggut nyawa dua pendaki wanita, Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono, pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keduanya diduga meninggal dunia akibat hipotermia saat turun dari puncak. 

Peristiwa ini terjadi saat mereka dalam perjalanan turun dari Puncak Carstensz Pyramid yang dikenal juga sebagai Puncak Jaya.

Cerita Indira Alaika Pendaki Selamat Tragedi Cuaca Buruk Puncak Carstensz Papua

Baca Juga

Cerita Indira Alaika Pendaki Selamat Tragedi Cuaca Buruk Puncak Carstensz Papua

Dilansir iNews.id dari berbagai sumber, berikut penjelasan tragedi Puncak Carstensz yang membuat dua orang pendaki harus meregang nyawa: 


Tragedi Puncak Carstensz

Kronologi Kejadian


Tim ekspedisi yang beranggotakan 10 pendaki, termasuk musisi Fiersa Besari, dan 5 pemandu gunung profesional memulai pendakian. Rombongan Lilie Wijayanti, Elsa Laksono, Saroni, dan Lody Hidayanto berangkat dari Bandara Moses Kilangin Timika menuju Base Camp Yellow Valley Carstensz Pyramid menggunakan helikopter. 

Istri Hilang Kontak dengan Fiersa Besari yang Berada di Puncak Carstensz, Minta Doa Terbaik 

Baca Juga

Istri Hilang Kontak dengan Fiersa Besari yang Berada di Puncak Carstensz, Minta Doa Terbaik 


Setelah tiba di base camp, mereka melakukan aklimatisasi selama dua hari. Pada Jumat, 28 Februari 2025, rombongan mulai menunjukkan gejala Acute Mountain Sickness (AMS) akibat cuaca ekstrem yang ditandai dengan hujan salju, hujan deras, dan angin kencang. 


Sofyan Arif dari APGI Pusat menjelaskan bahwa kondisi tersebut menyebabkan hipotermia pada para pendaki. Lilie dan Elsa ditemukan di Teras 2 saat dalam perjalanan turun dari puncak sekitar pukul 02.07 WIT.

 Tragedi Dua Pendaki Carstensz yang Meninggal Dunia

Baca Juga

Sosok Lilie dan Elsa: Tragedi Dua Pendaki Carstensz yang Meninggal Dunia

Sementara itu, tiga pendaki lainnya Indira Alaika, Alvin Reggy Perdana, dan Saroni terjebak di area dekat puncak Carstensz Pyramid. Mereka harus bertahan di sana hingga tim penyelamat datang keesokan harinya.


Upaya Penyelamatan dan Evakuasi


Setelah mendapat laporan mengenai situasi darurat ini, tim di base camp segera mengupayakan pertolongan. Evakuasi jenazah kedua pendaki dilakukan dengan helikopter menuju Timika. Tim evakuasi yang terdiri dari beberapa pemandu berusaha mencapai lokasi para pendaki yang terjebak untuk memberikan bantuan.

Mengenal Puncak Carstensz Pyramid Papua, Gunung Tertinggi Berselimut Salju Abadi

Baca Juga

Mengenal Puncak Carstensz Pyramid Papua, Gunung Tertinggi Berselimut Salju Abadi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |