JAKARTA, iNews.id - Video seorang penumpang pesawat Embraer 190 Azerbaijan Airlines J2-8243 selamat dalam kecelakaan menjadi viral. Dia bahkan terlihat tidak terluka serius dalam insiden itu, berjalan di sekeliling pesawat yang sudah terpotong dan hancur.
Dalam video pertama saat pesawat masih mengudara, pria yang tak disebutkan identitasnya itu berulang kali mengucapkan Takbir, "Allahu Akbar", serta kalimat syahadat, "Asyhadu 'Alla Ilaaha Illallah Waasyhadu Anna Muhammadarasulullah".
Baca Juga
Update Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh: 38 Orang Tewas, 29 Luka
Dia tampak merekam sendiri kondisi dirinya serta suasana di kabin saat sebelum kecelakaan. Dari tayangan itu terlihat masker oksigen sudah keluar dari kompartemen atas serta ada bagian atap kabin yang rusak.
Dari latar belakang, terdengar seorang perempuan, sepertinya kru kabin, berteriak berkali-kali.
Baca Juga
Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Pesawat Azerbaijan: Ada Ledakan Keras Sebelum Jatuh
Dalam video kedua, pria itu sedang berjalan mengelilingi potongan bagian belakang pesawat yang jatuh. Napasnya terengah-engah, namun tetap terus berzikir dengan melantunkan Allahu Akbar. Dia tampak masih kuat, tak terlihat menderita luka serius. Pria itu berjalan seperti layaknya orang sehat, meski wajahnya terlihat memar.
"Pria ini mengucapkan syahadat terakhirnya dan bersiap menghadapi kematian saat pesawat Azerbaijan Airlines jatuh. Allah menyelamatkannya dan tidak terluka, seperti yang terlihat dalam video kedua setelah kecelakaan, dia selamat. Subhanallah," demikian caption dalam posting-an di media sosial X.
Baca Juga
Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh di Kazakhstan, Pilot Sempat Kirim SOS Setelah Tabrak Burung
Sebelumnya Wakil Perdana Menteri Kazakhstan Qanat Bozymbaev mengungkap 38 orang tewas akibat kecelakaan pesawat Azerbaijan Airlines di dekat Kota Aktau, Rabu (25/12/2024). Kondisi korban tewas sangat mengenaskan, sebagian besar terbakar sehingga tak bisa dikenali.