JAKARTA, iNews.id - Menjadi Runner Up The Voice Kids season 2 di usia 15 tahun dan 8 Besar Indonesian Idol season 12 di usia 20 tahun, Anggis Devaki ternyata sudah berkarya sejak 12 tahun.
Pande Putu Damae Anggis Devaki atau yang lebih dikenal dengan Anggis Devaki adalah penyanyi muda dan pencipta lagu yang memiliki talenta luar biasa yang sudah terjun ke dunia tarik suara sejak usia 10 tahun.

Baca Juga
Hailey Bieber Didiagnosis Terkena Kista Ovarium, Begini Kondisinya
Berawal dari menjadi perwakilan lomba antar sekolah SD di Bali, Anggis yang memang gemar bernyanyi sejak usia 8 tahun akhirnya memutuskan untuk mulai serius di dunia tarik suara. Keputusan untuk ikut les olah vokal membuat Anggis yang tadinya pemalu berhasil tampil dan mengikuti berbagai perlombaan antar sekolah di Bali. Dan ternyata rasa cintanya terhadap dunia tarik suara semakin dalam lagi.

"Anggis itu bukan orang yang mudah cerita. Jadinya setiap Anggis nyanyi rasanya perasaan-perasaan yang ketahan itu bisa Anggis ungkapkan," cerita Anggis saat ditanya alasan menggeluti dunia tarik suara.

Baca Juga
Anggis Devaki Masuk Daftar Spotify Radar Indonesia, Kesempatan Emas Tingkatkan Visibilitas Pendengar!
Saat usianya 12 tahun, sebagai gadis Bali, Anggis ingin membuat album yang didedikasikan khusus untuk kampung halamannya. Berbekal dengan kemampuannya berbahasa Bali dan menulis lagu, ia membuat album berjudul "Anggis Devaki" yang rilis di tahun 2015. Album ini berisi 11 lagu dengan lagu yang menceritakan budaya, lingkungan, dan kisah rakyat Bali dengan musik dan nuansa Bali yang sangat kental terdengar.
Setelah menjadi Runner Up The Voice Kids Season 2, Anggis kembali menunjukkan bakatnya dengan merilis single berbahasa Indonesia pertamanya di tahun 2018 dengan judul “Cinta Terbalas Nanti”. Hingga April 2025 Anggis sudah merilis total 13 lagu, yaitu “Dekat Denganmu” (2019), “Tutup Hati” (2020), “Jatuh Padamu” (2020), “Terdiam” (2020).

Baca Juga