Fakta-Fakta Nikita Mirzani Jadi Tersangka Pemerasan Reza Gladys, Korban Rugi Rp4 Miliar

21 hours ago 3

JAKARTA, iNews.id - Artis Nikita Mirzani ditetapkan polisi sebagai tersangka bersama asistennya berinisial IM terkait kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilaporkan dokter Reza Gladys. Polisi pun bergerak cepat memeriksa artis kontroversial ini.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, penyidik Direktorat Siber Polda Metro telah mengantongi dua alat bukti permulaan untuk menaikan status keduanya dari terlapor menjadi tersangka.

Komentar Nikita Mirzani usai Jadi Tersangka Hari Ini, Siap Melawan Reza Gladys?

Baca Juga

Komentar Nikita Mirzani usai Jadi Tersangka Hari Ini, Siap Melawan Reza Gladys?

"Benar, saudari NM dan saudara IM telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Penyidik DitSiber Polda Metro Jaya berdasarkan bukti yang cukup dan berdasarkan hasil gelar perkara," ujar Ade Ary kepada wartawan, Kamis (20/2/2025).

Berikut fakta-fakta Nikita Mirzani menjadi tersangka kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilaporkan dokter Reza Gladys. 

 Alhamdulillah Akhirnya 

Baca Juga

Nikita Mirzani Jadi Tersangka, Reza Gladys: Alhamdulillah Akhirnya 

1. Dijerat Pasal Berlapis

Dalam kasus ini, polisi menjerat Nikita Mirzani dengan Pasal 27B ayat (2) dan Pasal 45 ayat (10) Undang-Undang ITE dengan ancaman maksimal 6 tahun penjara. Nikita juga dikenakan Pasal 368 KUHP tentang pengancaman dengan ancaman maksimal 9 tahun penjara. 

Jadi Tersangka, Nikita Mirzani Minta Tunda Pemeriksaan

Baca Juga

Jadi Tersangka, Nikita Mirzani Minta Tunda Pemeriksaan

Lalu, Nikita juga dijerat dengan Pasal 3, Pasal 4, dan Pasal 5 Undang-Undang Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara.

"UU Tindak Pidana Pencucian Uang dengan ancaman pidana paling lama 20 tahun penjara, UU TPPU Pasal 3, 4, 5 untuk dua-duanya (NM dan IM)," kata Kombes Pol Ade Ary.

Ini Sosok Asisten Nikita Mirzani yang Ikut Jadi Tersangka Kasus Pemerasan

Baca Juga

Ini Sosok Asisten Nikita Mirzani yang Ikut Jadi Tersangka Kasus Pemerasan

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |