Hari Terakhir Libur Panjang, Jalur Puncak Bogor Ramai Lancar Pagi Ini

2 months ago 22

BOGOR, iNews.id - Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, terpantau ramai lancar pada, Rabu (29/1/2025) pagi atau hari terakhir libur panjang Isra Miraj dan Imlek. Cuaca di wilayah tersebut diguyur hujan.

Pantauan iNews.id di Simpang Gadog, Bogor, hingga pukul 07.40 WIB terlihat kendaraan dari arah Exit Tol Jagorawi yang akan menuju Jalur Puncak masih ramai lancar. Belum terlihat adanya peningkatan volume kendaraan menuju kawasan wisata tersebut.

Long Weekend, Jalur Puncak Bogor Dipadati Ribuan Kendaraan 

Baca Juga

Long Weekend, Jalur Puncak Bogor Dipadati Ribuan Kendaraan 

Begitu juga arus dari arah Puncak yang akan menuju Jakarta tampak ramai lancar. Kendaraan yang melintas masih didominasi mobil pribadi dan motor.

Sementara itu, kondisi cuaca di kawasan Puncak tengah diguyur hujan dengan intesitas sedang. Para pengendara yang akan melintasi Jalur Puncak diimbau untuk hati-hati dengan cuaca seperti ini.

Libur Panjang, Jalur Puncak Bogor One Way Arah Jakarta Siang Ini

Baca Juga

Libur Panjang, Jalur Puncak Bogor One Way Arah Jakarta Siang Ini

Sebelumnya, polisi memprediksi bahwa hari ini merupakan puncak arus balik libur panjang Isra Miraj dan Imlek di Jalur Puncak. Hal itu mengingat masyarakat sudah kembali beraktivitas seperti biasa pada Kamis, 30 Januari 2025.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |