KOTA BATU, iNews.id - Wahana Pendulum 360⁰ di Jatim Park 1 ditutup sementara. Penutupan dilakukan menyusul seorang wisatawan, RDP (14 tahun), terlempar dari kursinya saat mencoba wahana tersebut pada Selasa (8/4/2025).
Insiden terjadi pukul 16.00 WIB ketika RDP, warga Lowokwaru, Kota Malang dan tiga rekannya tengah berkunjung ke lokasi wisata tersebut.

Baca Juga
Polisi Selidiki Kasus Wisatawan Jatim Park Jatuh dari Wahana Pendulum
Manajemen Jatim Park Grup menyampaikan permintaan maaf atas insiden ini dan menyatakan komitmennya untuk membantu proses pemulihan korban.
Manajer Marketing dan Publik Relasi Jatim Park Grup, Titik S. Ariyanto menegaskan akan tunduk dan kooperatif dalam proses hukum yang tengah berjalan serta memastikan korban mendapat pertanggungjawaban dan pemulihan penuh.

Baca Juga
Terungkap! Pemicu Kebakaran Wahana Wisata di Jatim Park 3 Kota Batu
Wahana Pendulum 360⁰ ditutup selama proses penyelidikan internal, termasuk perbaikan dan pengecekan untuk memastikan keselamatan wahana sesuai standar.
Sementara itu, objek wisata Jatim Park 1 tetap beroperasi seperti biasa dengan komitmen untuk meningkatkan keamanan pengunjung.
Kasatreskrim Polres Batu AKP Rudi Kuswoyo mengatakan, telah memulai penyelidikan dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi, termasuk korban, keluarga korban, operator wahana serta manajemen Jatim Park. Penyelidikan dilanjutkan dengan olah tempat kejadian perkara (TKP) pada Kamis (17/4/2025).
Editor: Kurnia Illahi