Kolaborasi MODENA dan MNC Financial Services, Perkuat Ekosistem IoT dan Layanan Keuangan Digital

1 week ago 13

JAKARTA, iNews.id - MODENA Group resmi menjalin kemitraan strategis dengan MNC Financial Services, yang mencakup MNC Bank, MotionPay, dan seluruh ekosistem keuangan digital milik MNC Group. Kemitraan ini untuk membangun sistem finansial yang terintegrasi dengan teknologi Internet of Things (IoT) yang mereka miliki.

Menurut Executive Vice President MODENA Group, Michael Jizhar keputusan menggandeng MNC didasarkan pada kekuatan brand dan keamanan teknologi yang dimiliki MNC Financial Services.

Kadin Bidik Nilai Perdagangan Indonesia-Turki Tembus USD10 Miliar

Baca Juga

Kadin Bidik Nilai Perdagangan Indonesia-Turki Tembus USD10 Miliar

“Kenapa kita memilih MNC? Karena kita merasakan bahwa MNC memiliki nama yang kuat, dan juga memiliki kemampuan keamanan yang kuat," ujar Michael di iNews Tower, Jakarta, Kamis (10/4/2025). 

"Sementara MODENA memiliki ekosistem IoT yang penuh. Jadi dengan menggabungkan solusi IoT kita, dengan followers dan member yang setia, kita bisa menciptakan value added yang kuat bersama,” tutur dia.

MODENA Pay dan MNC Kapital Jalin Kemitraan Strategis, Perkuat Ekosistem Keuangan Digital

Baca Juga

MODENA Pay dan MNC Kapital Jalin Kemitraan Strategis, Perkuat Ekosistem Keuangan Digital

Michael menambahkan, kerja sama ini tidak hanya akan dijalankan secara nasional, tapi juga berpotensi berkembang secara global. 

Saat ini, MODENA beroperasi di 92 negara dan kemitraan ini menjadi pijakan awal untuk menjangkau pasar internasional dalam pengembangan layanan keuangan berbasis teknologi.

Ini Statistik Jay Idzes saat Venezia Imbangi Modena, Cocok Main di Timnas Indonesia?

Baca Juga

Ini Statistik Jay Idzes saat Venezia Imbangi Modena, Cocok Main di Timnas Indonesia?

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |