JAKARTA, iNews.id - Komentar mengejutkan Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 masuk grup sulit di Piala Asia U-17 2025 menarik diulas. Mantan asisten Shin Tae-yong itu sama sekali tak ciut nyali.
Hasil drawing fase grup Piala Asia U-17 2025 diketahui, Kamis (23/1/2025) kemarin. Garuda Asia tergabung dalam Grup C bersama Afghanistan, Korea Selatan, dan Yaman.
Baca Juga
Nova Arianto Ungkap Kriteria Pemain Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Asia U-17 2025
Lawan-lawan itu tentu patut diwaspadai, mengingat mereka semua adalah juara grup di fase kualifikasi. Sementara Timnas Indonesia U-17 lolos setelah menjadi salah satu dari lima runner up terbaik.
"Kita berada satu grup dengan Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan," kata Nova dilansir laman resmi PSSI, Jumat (24/1/2025).
Baca Juga
STY Dipecat PSSI, Nova Arianto: Terima kasih Sudah Beri Warna dan Cerita Baik untuk Sepak Bola Indonesia!
"Mereka semua adalah tim-tim juara grup di kualifikasi, jadi kita harus benar-benar mempersiapkan diri dengan maksimal," tambahnya.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow