Malaysia Heboh! Gambar Bendera Tanpa Simbol Islam saat Presiden China Xi Jinping Berkunjung

11 hours ago 6

KUALA LUMPUR, iNews.id - Publik Malaysia beberapa hari terakhir dihebohkan dengan gambar bendera nasional tanpa menyertakan bulan sabit oleh salah satu media massa negara itu. Bulan sabit pada bendera Malaysia mencerminkan agama Islam yang dipeluk oleh sebagai besar penduduk Negeri Jiran tersebut.

Hal ini memunculkan spekulasi karena gambar bendera yang salah tersebut dilakukan oleh surat kabar berbahasa Mandarin, Sin Chew Daily, tepat saat kunjungan Presiden China Xi Jinping, Selasa (14/4/2025). Seharusnya gambar bulan sabit berada di samping matahari, namun tak ditampilkan.

 Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi

Baca Juga

Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi

Gambar tersebut pun memicu kecaman luas dari publik Malaysia serta pejabat pemerintah. Raja Malaysia Sultan Ibrahim pun ikut mengecamnya.

Akibat kejadian ini, perusahaan yang mengelola Sin Chew Daily pada Kamis (17/4/2025) memberhentikan Peminpin Redaksi Chan Aun Kuang dan Wakil Pemimpin Redaksi Tsai Shwu San. Mereka dianggap bertanggung jawab atas penayangan gambar tersebut.

8 Relawan Lembaga Kemanusiaan Malaysia Gugur Dibom Israel, PM Anwar Ibrahim Murka

Baca Juga

8 Relawan Lembaga Kemanusiaan Malaysia Gugur Dibom Israel, PM Anwar Ibrahim Murka

Sin Chew Daily menyampaikan permintaan maaf atas insiden tersebut. Tak cukup sampai di situ, Kepolisian Malaysia menggelar penyelidikan untuk mengungkap kasus penodaan terhadap lambang negara tersebut. Chan dan Tsai sempat ditahan polisi sebelum bebas dengan jaminan.

Bulan sabit pada bendera Malaysia melambangkan Islam, agama mayoritas negara tersebut. Sementara China merupakan negara komunis, namun mengakui lima agama besar, termasuk Islam. Sebanyak 65 persen penduduk Malaysia memeluk agama Islam. Sementara itu lebih dari 7 juta etnis Tionghoa tinggal di Malaysia.

10 Negara yang Punya Bank Emas, Malaysia Miliki 6

Baca Juga

10 Negara yang Punya Bank Emas, Malaysia Miliki 6

"Bendera sangat penting bagi negara, jadi kita harus lebih waspada dalam hal-hal seperti itu,” kata Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, mengomentari kasus Sin Chew Daily.

Dia meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tak termakan isu provokatif seraya meminta mereka memberikan kesempatan kepada polisi untuk menyelidiki kasus ini.

Editor: Anton Suhartono

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |