Mayor Teddy dan Menlu Sugiono Asyik Nyanyi Kuch Kuch Hota Hai di Depan Presiden India

2 weeks ago 10

JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya atau Mayor Teddy terlihat asyik menyanyikan lagu 'Kuch Kuch Hota Hai'. Tak sendiri, ia tampak ditemani oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono dan sejumlah asisten pribadi (aspri) presiden Prabowo Subianto. 

Diketahui, mereka menyanyi lagu legendaris tersebut saat berada di Istana Rashtrapati Bhavan, New Delhi, India, Sabtu (25/1/2025) malam waktu setempat. Saat itu, Presiden India Droupadi Murmu tengah menyambut Prabowo untuk makan malam.

Momen Menlu Sugiono-Mayor Teddy Nyanyi Kuch Kuch Hota Hai di Jamuan Makan Presiden India

Baca Juga

Momen Menlu Sugiono-Mayor Teddy Nyanyi Kuch Kuch Hota Hai di Jamuan Makan Presiden India

Tak terlihat jaim, Mayor Teddy totalitas perlihatkan kemampuannya bernyanyinya. Ia juga terlihat bergoyang bersama sambil tertawa saat menyanyikan lagu yang aslinya dibawakan oleh Shah Rukh Khan, Rani Mukherji, dan Kajol.

Profil Mayjen Purn Asrobudi yang Viral Diberi Hormat Mayor Teddy dan Disangka Aguan

Baca Juga

Profil Mayjen Purn Asrobudi yang Viral Diberi Hormat Mayor Teddy dan Disangka Aguan

Sebagai informasi, kunjungan Presiden Prabowo ke India dalam rangka memenuhi undangan kenegaraan di perayaan Hari Republik India. Prabowo diundang sebagai tamu kehormatan.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |