JAKARTA, iNews.id - Indonesia kembali kedatangan mobil China bernama Changan. Mereka masuk ke Indonesia menggandeng Indomobil Group.
Diketahui, Changan Automobile hadir melalui anak perusahaannya Mobitech Co Ltd bergerak di bidang perdagangan impor dan ekspor internasional serta operasi pasar luar negeri. Sementara itu, Indomobil Group bekerja sama melalui anak perusahaannya, PT IMG Sejahtera Langgeng, yang akan bertanggung jawab atas distribusi dan penjualan kendaraan Changan di Indonesia.

Baca Juga
11 Rekomendasi Mobil untuk Perempuan di IIMS 2025, Pilih Paling Murah atau Aman?
“Indomobil dengan bangga mengumumkan kemitraan strategis dengan Changan Automobile untuk membawa kendaraan berkualitas ke pasar Indonesia. Dengan pengalaman luas kami dalam industri otomotif dan jaringan distribusi yang kuat, kami berkomitmen menyediakan kendaraan yang berkualitas dan andal bagi masyarakat Indonesia,” ujar Direktur Indomobil Group, Andrew Nasuri di Jakarta, Jumat (20/2/2025).
Dia menjelasakan Indomobil berkomitmen memperkuat posisinya di industri otomotif Indonesia dengan menjalin kemitraan strategis bersama Changan. Kolaborasi ini sejalan dengan visi Indomobil dalam menghadirkan kendaraan inovatif dan berkualitas tinggi bagi pasar Indonesia.

Baca Juga
4 Merek Motor Listrik Lokal Gebrak IIMS 2025, MAKA dan Adora Jadi Penantang Baru
"Dengan infrastruktur yang kuat, termasuk pabrik sendiri, jaringan aftersales luas, serta tenaga kerja berpengalaman, Indomobil siap memastikan keberhasilan Changan di Indonesia. Kemitraan ini akan menghadirkan berbagai pilihan kendaraan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia, dengan fokus pada teknologi canggih, desain modern, dan solusi transportasi yang inovatif," katanya.
Saat ditanya mengenai model kendaraan apa yang akan diluncurkan dan berapa investasi yang disiapkan? Andrew mengatakan, pihaknya masih mengkaji kendaraan yang cocok dengan konsumen Indonesia.

Baca Juga
14 Mobil Baru Meluncur di IIMS 2025, Nomor 7 dan 12 Cuma Rp100 Jutaan
"Untuk invetasi belum dapat kami sampaikan. Pastinya untuk tahap awal kita akan membawa mobil CKD (dirakit di Indonesia). Ini sesuai dengan arahan dari pemerintah. Adapun pabrik yang disiapkan adalah milik Indomobil Group," ujarnya.