Timnas Indonesia U-17 Cari Pemain Keturunan jelang Piala Dunia U-17 2025

22 hours ago 10

JAKARTA, iNews.id - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, bakal mencari pemain keturunan untuk memperkuat skuadnya di Piala Dunia U-17 2025

Timnas Indonesia U-17 telah memastikan tiket Piala Dunia U-17 2025. Kepastian itu didapat setelah Garuda Asia berhasil melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025.

 Laga Sengit, Klik di Sini!

Baca Juga

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United di Liga 1 2024-2025 Malam Ini: Laga Sengit, Klik di Sini!

Nova mengatakan, persiapan yang akan dilakukan pastinya akan berbeda. Pasalnya, ajang yang akan diikuti Timnas Indonesia U-17 itu jauh lebih tinggi dan sengit. Maka dari itu, dia ingin memperkuat kedalaman skuadnya.

“Yang pasti jalannya persiapan nanti akan berbeda, karena kalau di AFF, di kualifikasi atau di Piala Asia mungkin dengan pemain yang ada saat ini kita sangat-sangat mampu lah untuk bersaing di sana,” kata Nova saat ditemui wartawan di Bandara Soekarno Hatta, dikutip Jumat (18/4/2025).

Pesan Menyentuh Evandra Florasta usai Tersingkir dari Piala Asia U-17 2025

Baca Juga

Pesan Menyentuh Evandra Florasta usai Tersingkir dari Piala Asia U-17 2025

“Tetapi dengan level Piala Dunia yang pasti akan lebih di atas Piala Asia, pastinya persiapannya kita akan lebih fokus lagi,” sambungnya.

“Terutama kita melihat posisi mana saja yang perlu ada tambahan pemain. Dan kita akan cari opsinya nanti setelah kita lihat apa yang harus kita evaluasi,” dia menjelaskan.

Daftar 48 Tim Peserta Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Salah Satunya

Baca Juga

Daftar 48 Tim Peserta Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Salah Satunya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |